Kelebihan Membeli Alat Berat Kondisi Bekas
Jumlah cashflow yang terbatas karena pendapatan yang berkurang dibarengi dengan keterlambatan pembayaran dari client dapat membuat kita berpikir dua kali untuk berinvestasi. Namun jika terdapat proyek baru yang mempunyai prospek yang baik untuk menambal cashflow dalam waktu dekat, anda dapat mempertimbangkan untuk membeli alat berat dalam kondisi bekas karena alasan-alasan berikut :
1. Harga Jual Kembali yang Baik
Selain membutuhkan pendanaan yang cukup besar, membeli alat berat baru memang cocok digumnakan jika anda memang berencana menggunakannya untuk jangka panjang. Namun, membeli alat berat baru untuk mengerjakan proyek yang dyrasinya kurang dari satu tahun justru akan semakin menggangu cashflow anda. Ketika anda ingin menjualnya kembali, harga jua; alat dipasaran akan terpotong sekitar 20 sampai dengan 40 persen dari harga beli awal. Sementara jika anda membeli alat berat bekas, harga jual kembalinta akan lebih stabil, terlebih jika anda memperbaiki dan memperbaikinya secara berkala. Menyimpan receipt dari service dan maintenance dapat juga meningkatkan nilai jual kembali.
2. Tingkat Produktivitas yang Sama Dengan Harga yang Lebih Murah
Alat berat bekas mungkin tidak mempunyai fitur teknologi atau keamanan terbaru. Namun jika dilihat dari segi core functionality, alat berat bekas tidak akan jauh berbeda dari yang baru. Selain itu, jika mesin mendapatkan perawatan baik serta komponen utama tidak berada dalam kondisi cacat, produktifitas alat berat bekas juga tidak akan kalah mengingat modal awal yang anda keluarkan tidak terlalu besar, ini adalah sebuah keuntungan